{"id":5199,"date":"2021-04-26T06:00:16","date_gmt":"2021-04-25T23:00:16","guid":{"rendered":"http:\/\/ofamni.com\/?p=5199"},"modified":"2021-05-26T13:18:22","modified_gmt":"2021-05-26T06:18:22","slug":"apa-itu-dan-cara-menghapus-file-hiberfil-sys-di-windows","status":"publish","type":"post","link":"https:\/\/ofamni.com\/apa-itu-dan-cara-menghapus-file-hiberfil-sys-di-windows\/","title":{"rendered":"Apa Itu Dan Cara Menghapus File hiberfil.sys di Windows"},"content":{"rendered":"

Anda mungkin membaca artikel ofamni ini karena Anda sedang atau pernah melihat file hiberfil.sys yang tersimpan di sistem drive komputer Anda. Saat itu Anda mungkin bertanya-tanya apakah Anda dapat dengan aman menghapus file tersebut. Sebab ukuran file hiberfil.sys itu sendiri bisa mencapai satuan hingga belasan GB (Gigabita\/Gigabyte), dimana itu cukup banyak memakan kapasitas hardisk yang dimiliki.<\/p>\n

Namun sebelum Anda melangkah lebih jauh, Anda harus mengetahui apa itu hiberfil.sys dan bagaimana cara kerjanya untuk sebuah perangkat komputer windows.<\/p>\n

Setiap perangkat windows pastinya memiliki fungsi Sleep dan Hibernate selain fungsi Shutdown. Jelas, Anda mungkin lebih memilih melakukan shutdown atau mematikan komputer Anda ketika hendak berhenti menggunakannya.<\/p>\n

Tidak menutup kemungkinan Anda juga bisa untuk hanya mengatur ke mode sleep atau Hibernate. Fungsi ini meminimalkan konsumsi daya listrik perangkat yang jauh lebih sedikit ketika sedang dalam keadaan ON.<\/p>\n

Tapi alasan umum yang pengguna melakukan hibernate atau sleep adalah keinginan untuk menyalakan komputernya lebih cepat atau memungkinkan file yang sedang di buka tidak tertutup secara langsung.<\/p>\n

Mode Sleep dan Hibernate memiliki kegunaan yang berbeda, dimana mode Sleep hanya menggunakan seminimal mungkin konsumsi listrik\/baterai untuk menjaga informasi dalam memori PC Anda. Sedangkan Mode Hibernate menghemat lebih banyak daya dengan menulis informasi di memori ke hard drive dan mematikannya, manfaatnya adalah membawa PC Anda kembali menyala lebih cepat daripada membawanya dari keadaan tidak aktif sepenuhnya dan di situlah file hiberfil.sys berfungsi.<\/p>\n

Contents<\/p>