Cara Menambahkan Ringtone Pada Android

Sistem operasi Android yang sangat fleksibel membuat penggunanya untuk memungkinkan banyak melakukan kustomisasi atau modifikasi pada perangkat sistem Android yang dimiliki mereka, dan salah satu tindakan modifikasi yang paling umum dan paling sederhana adalah dengan menambahkan atau mengedit sebuah ringtone buatan sendiri pada smartphone Android.

Pada artikel ini akan dibahas cara menambahkan ringtone ke Android dengan tepat sehingga file tersebut tidak terdeteksi pada musik player Android.

Pada fitur Android, hal semacam ini tidak hanya didukung, tapi untuk melakukannya sangatlah sederhana. Untuk melakukannya silahkan ikuti petunjuk pada beberapa poin dibawah ini.

Langkah 1: Masukan File Sound ke Android Anda

Untuk memulai, Anda harus mengunduh, membuat atau mengedit ringtone yang kemudian harus Anda pindahkan ke perangkat Android Anda, atau istilahnya copy file sound yang Anda inginkan ke kartu memori smartphone Android Anda.

MP3, M4A, WAV, dan format OGG semua native didukung oleh Android, sehingga hampir setiap file audio dapat Anda gunakan sebagai ringtone smartphone Anda.

Langkah 2: Copy File Suara ke Folder Proper

Setelah memindahkan file suara yang Anda inginkan ke perangkat Android Anda, Selanjutnya Anda akan memerlukan aplikasi file browser. Setiap file browser dapat melakukan hal yang sama, tapi saya akan menggunakan sebuah aplikasi bernama Solid Explorer sebagai percobaan, yang merupakan salah satu pilihan terbaik di play store.

Setelah Anda menginstal file browser, silahkan buka aplikasi file browser tersebut lalu arahkan ke folder dimana Anda menyimpan file sound ringtone yang Anda inginkan tadi. Dari sini, tekan sambil tahan ringtone atau notifikasi file suara tersebut Kemudian pilih “cut” atau pindahkan

Setelah itu, kembali ke folder utama lalu cari dan buka folder Ringtones.Jika Anda sudah menemukan folder tersebut, silahkan “Paste” atau pindahkan file tersebut pada folder ini.

Langkah 3: Reboot & Set Ringtone Baru Anda

Setelah menyisipkan ringtone atau notifikasi file suara ke dalam folder yang tepat, cukup reboot atau restart smartphone atau tablet Anda sehingga Android Anda bisa menemukan file yang baru saja anda masukan.

Ketika perangkat selesai di restart, buka menu Settings dan Arahkan ke Sound & notification. Dari sini, pilih “Phone ringtone” atau “notifikasi default ringtone,” lalu pilih nada dering baru Anda dari daftar dan tekan “OK.”

Cukup sekian dari tulisan OFamni yang sangat sederhana pada kali ini, semoga tulisan ini bermanfaat untuk teman-teman sekalian. Ouh iya jika ada tanggapan, komentar atau mungkin ada yang ingin ditanyakan terkait pada tulisan kali ini, maka silahkan tinggalkan jejak tersebut pada kolom komentar dibawah ini.