Cara Menjamin Untuk Sukses Di Masa Depan

budayabisnis.jpgPada artikel ini saya akan membahas bagaimana cara memaksimal jaminan untuk sukses dimasa depan. Sukses yang saya maksud adalah tingkat kemapanan yang telah tercukupi. Sukses ini merupakan suatu hal yang pastinya diinginkan oleh semua orang. Dimana dengan sukses bisa sedikit meringankan beban hidup di dunia, walaupun tidak sampai ke akhirat.

Pada dasarnya artikel ini paling cocok untuk siapapun apalagi bagi kalian yang masih terbilang cukup muda, karena sebagian besar poin penting yang dijelaskan merupakan investasi dari segi ilmu, tindakan, maupun materi. Namun walaupun begitu, tidak menutup kemungkinan bagi kalian yang sudah berumur untuk memaknai atau menerapkannya secara maksimal.

Awal mula saya kepikiran untuk mengangkat topic ini, karena cukup banyak kenyataan diluar sana yang terbilang masih muda dan terobsesi untuk menjadi sukses, tapi minim tindakan untuk investasi masa depan mereka sendiri.

Untuk menjadi seorang yang sukses pada dasar tidak mudah, tapi bukan berarti mustahil untuk dicapai. Nah lalu bagaimana cara?. Cukup maknai dan terapkan 3 poin penting yakni tekad, perbanyak jaminan dan konsistensi.

1. Tekad

Yang pertama adalah tekad, karena untuk melakukan tindakan butuh tekad yang sungguh-sungguh, bukan hanya sekedar keinginan atau mungkin hanya coba-coba. Sala satu alasan pentingnya karena hal yang akan dijalankan bukan merupakan jalan yang singkat. Dengan tekad yang kuat akan memicu motivasi untuk terus melalui proses demi proses yang akan dilalui nantinya.

Faktor ini penting, karena tidak sedikit mereka yang diluar sana. Yang akhirnya berhenti ditengah menjalani prosesnya karena kurangnya motivasi, tekad dan gambaran yang jelas akan hasil yang digapai nantinya.
Jadi sebelum anda mengambil tindakan, pastikan dulu diri anda, kalau anda memang sangat berkeinginan menggapai tujuan itu dan bukan hanya sekedar ingin coba-coba apalagi terpaksa.

2. Perbanyak jaminan

Perbanyak jaminan, yah saya maksud adalah perbanyak cadangan akan awal jalan kesuksesan anda. Jadi apabila satu jaminan sulit terealisasi, maka anda masih punya cadangan lain.
Poin ini dapat anda terapkan, tapi pastikan kalau anda sanggup, karena jelas dengan mengumpulkan jaminan sedikit demi sedikit akan membagi fokus utama anda.

3.Konsistensi

Konsisten untuk menjalani suatu hal yang anda ingin gapai nantinya. Jangan hanya setengah-setengah. Apapun itu pasti butuh proses. Ingatlah yang anda kejar adalah hasilnya, jangan buat jalan anda tersendak karena keputusasaan anda.

Cukup sekian dari pemaparan artikel ini. Sebenarnya ada banyak poin yang telah saya kumpulkan sebelum menulis artikel ini. Hanya saja otak saya sudah tidak sanggup memikirkan kata demi kata lagi untuk merangkum lagi beberapa poin yang telah hasil referensi saya, tapi inti poinnya adalah ketiga poin tersebut. Jika anda tidak puas, maka saya anjurkan beranjak ke toko buku atau pusat referensi lainnya untuk menambah poin-poin lebihnya.