Cara Membuat ID Gamer di Android

Android  telah menyediakan Google Play Game agar dapat melacak tingkat atau level dan prestasi dalam permainan yang tengah dimainkan, tapi untuk beberapa fitur lainnya mungkin masih tidak dapat digunakan setelah Anda selesai mendominasi salah satu permainan untuk melihat nama player terbaik di Google leaderboard.

Dengan adanya ID Gamer, Anda dengan teman-teman Anda bisa saling melihat atau beradu ketangkasan terhadap salah satu game yang tersedia di Google Play.

Sebagian besar game yang tersedia juga menyediakan Anda untuk membuat gamertag sendiri untuk digunakan sehingga Anda sedikit bisa show off kepada orang-orang ketika ada orang-orang yang melihat profile Anda atau yang tengah melakukan stalker id anda.

Ouh iya, daripada saya memaparkan paragraf demi paragraf yang tidak jelas sama sekali makna dan artinya. Maka langsung saja ke inti pembahasan pada artikel kali ini dengan menyimak tahapan cara membuat ID Gamer Google Play Games dengan sangat mudah dibawah ini.

Cara membuat ID Gamer

Google masih belum memaksimalkan fitur ini, jadi ada kesempatan opsi untuk membuat ID gamer yang mungkin hanya muncul pada saat Anda membuka sebuah tab game tertentu. Tapi kalau itu tidak terjadi, ada solusi lainnya yang cukup mudah untuk dilakukan.

Cukup membuka aplikasi Google Play Game pada perangkat Anda dan kemudian Anda akan melihat ID  akun Google Anda untuk digunakan masuk ke Google Play Game di bagian atas layar. Silahkan buka profile Google Play Game Anda, kemudan pada laman profil Google Play Game, Anda akan melihat tombol edit di bagian kanan atas yang terlihat seperti ikon pensil.

Anda akan melihat pertanyaan yang muncul di layar smartphone anda yang menanyakan apakah Anda ingin membuat ID Gamer, nah kemudian tekan Berikutnya atau Next , dan Anda akan dapat mengetkan nama tag yang Anda inginkan. Perlu diingat, ID yang hendak diketikkan harus unik, sehingga Anda harus menambahkan beberapa nomor atau mengubah ejaan jika ID tersebut sudah digunakan oleh orang lain atau sudah tidak tersedia.

Setelah Anda memilih nama, Anda dapat memutuskan apakah ID yang Anda pilih akan publik atau private, dan jika Anda ingin pengguna lain untuk dapat mengaitkan ID Anda dengan alamat email dan nama asli. Anda juga akan memiliki pilihan lebih dari 40 avatar untuk digunakan sebagai gambar profil Anda.

Setelah Anda selesai dengan semua itu, maka selanjutnya Anda dapat memainkan game seperti biasa dan melihat seberapa jauh ID Anda di Google leaderboard. Ouh iya, Jika Anda ingin mengubah ID gamer atau avatar, cukup ulangi beberapa proses tahapan yang seperti saya terangkan diatas sebelumnya.