Cara Membeli Microsoft HoloLens

Microsoft’s HoloLens project adalah salah satu yang menjadi cikal bakal lahirnya teknologi yang menggunakan augmented reality. Dengan fitur-fitur mutakhirnya, Anda bisa merasakan sensasi bermain game atau menonton video yang seperti nyata disebuah ruangan apapun. Microsoft Hololens ini mirip-mirip dengan kacamata virtual reality, tetapi Microsoft Hololens ini lebih canggih, tidak perlu perangkat konsol lagi untuk menggerakkanya, hanya dengan menggunakan jari-jari Anda sudah bisa menggerakkan tampilan yang dilihat melalui Microsoft Hololens.

Jadi Microsoft Hololens ini terlihat lebih keren dengan hanya Touch Air (tampilan udara sentuh), bukan touch screen lagi. Jika Anda sering menonton film-film sci-fi yang teknologi layar udara hologram, maka hampir seperti itu fitur dari Microsoft Hololens ini, tapi bedanya harus menggunakan Kacamata Microsoft Hololens tersebut untuk menikmati fiturnya, jadi tidak bisa dilihat dengan mata telanjang begitu saja.

Sampai sekarang, HoloLens telah dilihat oleh berbagai pengembang teknologi sebagai potensi vaporware , mengingat bahwa teknologi membawa fitur-fitur futuristik yang membuat beberapa orang berpikir seperti tidak nyata atau tidak mungkin saat ini ada fitur seperti itu karena mereka merasa hanya ada di film-film saja dan mungkin akan terealisasi era moderen jaman depan sepertinya. Tapi posting blog microsoft baru-baru ini telah membuktikan penentang pikiran kebanyakan orang-orang, seperti yang Microsoft umumkan bahwa mereka akan memulai melakukan pengiriman edisi pengembang HoloLens pada 30 Maret 2016.

Jika Anda seorang pengembang (atau satu calon) yang mahir dibidang teknologi visual reality, Maka Anda dapat mengajukan permohonan untuk membeli unit Microsoft HoloLens Development Edition sekarang, tapi pastikan Anda memiliki uang yang tidak sedikit, karena versi awal Hololens ini akan dikenakan biaya $ 3.000 jika dirupiahkan sekitar 39 juta rupiah persatu unitnya.

Nah jika, Anda memang benar-benar ingin membelinya dan tentu tidak ada kendala biaya yang ditanggung termasuk pengiriman, maka silahkan klik link dibawah ini untuk membelinya.

Mengingat bahwa Microsoft Hololens Edisi Development baru akan dikirim ke pemesan sekitar satu bulan lagi, jadi jangan terburu-buru untuk kebingungan ketika paket Anda belum sampai, karena 1 bulan itu belum termasuk waktu pengiriman dari Microsoft ke alamat Anda. Jadi ini kesempatan emas untuk memilikinya karena Microsoft HoloLens tidak akan dirilis secara umum untuk beberapa waktu dekat, jadi mungkin bertahun-tahun kedepan, baru akan dirilis secara umum.