Cara Bermain Pokemon GO di Komputer (PC)

Pokémon GO adalah salah satu mobile game augmented reality yang dikembangkan oleh Develop Game Niantic pada perangkat iOS dan perangkat Android. Sejak dirilis baru-baru ini (2016), game tersebut telah mendapatkan popularitas yang sangat besar di kalangan gamer. Saat ini game tersebut hanya tersedia pada perangkat mobile, namun dengan Nox App Player Anda bisa bermain di mana saja dengan menggunakan Windows PC (Komputer) Anda tanpa harus meninggalkan meja atau posisi bermain Anda untuk mengumpulkan semua Pokemons. Hal ini sangat bagus untuk orang-orang yang sangat malas untuk keluar rumah atau tidak memiliki smartphone atau mungkin smartphonenya tidak kompatibel dengan game tersebut.

Untuk mencobanya, silahkan ikuti penerapan berikut ini:

Langkah 1. Hal pertama yang harus Anda lakukan adalah dengan Download dan install Nox App Player: Pokemon GO for PC dari situs ini resmi bignox: http://en.bignox.com/pokemongo/

Langkah 2. Setelah Anda menginstall software tersebut, silahan buka Nox App Player: Pokemon GO for PC yang telah Anda install, tunggu beberapa detik dan Anda akan menemukan ikon Pokemon GO pada layar jendela utama.

Langkah 3. Selanjutnya, Klik ikon Pokémon GO, login dengan akun Google Anda dan Anda sudah dapat mulai bermain!

Cara Memainkan:

  • AR: Teknologi augmented reality membutuhkan kamera dan deteksi lingkungan sekitar (GPS). Hal ini tampaknya tidak cocok dalam kasus PC. Pastikan untuk mengubah AR off dari sudut kanan atas layar dari permainan.
  • Keyboard kontrol: dalam permainan Anda bisa mengendalikan karakter Anda untuk berjalan di sekitar menggunakan tombol WASD di keyboard (W: Maju, S: Mundur, A: Kiri dan D: Kanan). Ada juga petunjuk di layar. jika Anda ingin memiliki pemandangan yang jelas Anda bisa mengubah sedikit menonaktifkan beberapa kontrol dengan mengklik tombol Keyboard Control pada side bar >> Klik Save >> Turn Transparency to Zero dan klik Yes. Dengan menggunakan keyboard control ini, Anda hanya perlu menggunakan tombol keyboard untuk menggerakkan karakter, sehingga Anda tidak perlu lagi keliling-keliling keluar rumah hanya untuk mencari pokemon.
  • Virtual Location: Klik pada tombol Virtual Location pada side bar dan tarik ke pin di mana saja di peta yang Anda inginkan, lalu klik tombol OK di bar bawah maka posisi Anda akan menetap pada lokasi yang Anda pilih.

Sekian dari tulisan sederhana ini. Mungkin jika penampakan dari bermain game di PC sangat-sangat mudah, sehingga dapat dipastikan sensasi argumen realitynya tidak begitu terasa, maka jika Anda player yang mudah bosan, OFamni sarankan tidak usah memainkan lewat PC, sebab OFamni sendiri merasakan keasyikan yang sebenarnya dari game ini tidak begitu terasa.

31 komentar untuk “Cara Bermain Pokemon GO di Komputer (PC)”

    1. Ouh iya 🙂
      Minimum Requirements
      – OS : Windows XP SP3, 7, 8 Vista atau 10 (service pack terbaru) dan DirectX minimal 9.0c
      – Processor : Dual Processor apapun, sebaiknya both intel AMD
      – Video : Supports Open GL 2.0
      – Memory : 1.5 GB RAM
      – Storage : 1 GB tersedia diluar ukuran file software bignox atau sebaiknya 1.5 GB hard drive
      – Internet : Broadband Internet Connection
      – Media & Resolution : Bebas apapun.
      Recommended :
      – OS : Windows 7, 8, 10 (versi terbaru)
      – Processor : Multiple core processors yang support VT-x atau AMD-V virtual technology
      – Memory : 4 GB RAM

    1. Terima kasih atas pertanyaannya gan, untuk sementara yang diketahui masih cara sederhana seperti spoofing dan sebagainya, tetapi kedepannya kita ada rencana untuk mencari cheat yang lebih intim yang pastinya pengguna pc juga dapat terapkan. 🙂

    1. Masnya harus mengaktifkan VT (Virtualization Technology) di komputer untuk dapat menyesuaikan alokasi CPU dan RAM di system advanced.
      1. Periksa, apakah komputer masnya mendukung VT atau tidak. Gunakan LeonMoon untuk memeriksanya.
      2. Apabila komputer menandakan tanda centang hijau pada “VT-x supported” dan “VT-x Enabled”, berarti masnya dapat melakukan costumize. Tapi jika “VT-x supported” mendukung, sedangkan VT-x Enabled tidak aktif, maka masnya harus aktifkan dulu.
      Untuk cara mengaktifkan VT-x coba searching di google, atau kita juga bisa bantu arahkan cara aktivasi. jika masnya bersedia, bisa lewat email ofamni di [email protected]

  1. Gan kok ane tiap abis instal, trus ane start kok stuck di 57% yaa??
    Laptop ane malah jadi frezee/hang.
    Laptop ane asus A455L core i5, ram 4Gb, windows 8 64

    Mohon pencerahan nya gan

    1. 1. Coba Unduh file ini di komputer agan dan unzip atau extract. di dalam file tersebut terdapat tiga file: fix_rom_exception.bat, libandroid_runtime.so, README.txt
      2. Copy dan paste ketiga file tersebut ke folder \ Nox \ bin di dalam folder instalasi BigNox (agan dapat menemukan folder ini dengan klik kanan shortcut BigNox kemudian menekan “open file location”.
      3. Setelah itu mulai Bignox dan ketika loading hingga 1%, double klik file fix_rom_exception.bat yang telah agan unzip/extract tadi, tunggu sekitar 10 detik dan jendela run akan muncul yang menandakan “End Repair”.
      4. Tutup fix_rom_exception.bat dan BigNox.
      5. Restart kembali BigNox.
      Jika masih tetap stuck, coba periksa video graphic pc agan, apakah OpenGL dibawah 2.0 ?
      kemudian jika, masih tidak ada perubahan, silahkan info lagi gan.

    1. biasanya itu hanya bug kecil dari media playernya. coba Reboot BigNox playernya kemudian buka kembali aplikasi pokemon gonya.
      Untuk jaga-jaga coba aktifkan root, caranya : system setting (ada di pojok kanan atas navigasi bar) -> general -> root (on).

    1. Setahu saya niantic tidak menginzinkan trainernya yang dibawah 13 tahun untuk singup menggunakan akun google, tapi saya tidak tau pasti itu.
      – coba hapus dan install ulang aplikasi Pokemon Go, kemudian saat memasukkan tanggal lahir, masukkan tanggal lahir yang melebihi 13 tahun keatas. (2003+).
      – Jika masih tidak ada, coba periksa, apakah Google play service dan Google play games telah terinstall di bignox Anda atau belum. jika belum coba install.

  2. gan gimana kok akun pokemon go sy tidak bisa ngambil bola di poke stop dan kl ambil pokemon selalu lari apakah kena soft banned gimana solusinya gan tq

    1. Untuk masalah pokeball, coba pastikan set lokasinya udah benar-benar tepat di lokasi pokestop atau kurang detail?
      kemudian, agan udah level berapa? kalau dah level 8 dan udah ada Razz Berry, coba dipake. tapi kalau tetap sama, berarti kemungkinan memang kena soft ban.

    1. – Apakah saat stuck dengan pesan “System has problems to start, please try to repair!” ? jika’iya silahkan coba :
      1. Buka aplikasi bignox sebagai akses administrator, caranya klik kanan ikon Nox.exe di desktop kemudian klik “Run as administrator”.
      2. Download kemudian unzip/extract software ini
      2. Buka Windows Repair yang sudah Anda download tadi, kemudian arahkan ke tab “Repairs” -> Open Repairs -> pilih yang ingin diperbaiki -> Start Repairs

      – Apakah saat stuck, tidak ada pesan yang muncul sama sekali? Kalau iya’
      1. Coba Unduh file ini di komputer Anda dan unzip atau extract. di dalam file tersebut terdapat tiga file: fix_rom_exception.bat, libandroid_runtime.so, README.txt
      2. Copy dan paste ketiga file tersebut ke folder \ Nox \ bin di dalam folder instalasi BigNox (Anda dapat menemukan folder ini dengan klik kanan shortcut BigNox kemudian menekan “open file location”.
      3. Setelah itu mulai Bignox dan ketika loading hingga 1%, double klik file fix_rom_exception.bat yang telah Anda unzip/extract tadi, tunggu sekitar 10 detik dan jendela run akan muncul yang menandakan “End Repair”.
      4. Tutup fix_rom_exception.bat dan BigNox.
      5. Restart kembali BigNox.

      – Jika masih tetap stuck, coba periksa video graphic pc Anda, apakah OpenGL dibawah 2.0 ? jika, ya’ silahakan upgrade
      – Jika masih tetap, coba periksa lokasi file bignoxnya, apakah Anda install di hardisk dengan File system FAT32, jika iya’, silahkan pindahkan atau install di hardisk NTFS karena hardisk FAT32 memiliki batasan ukuran maksimum untuk satu file tunggal sedangkan ada beberapa persatu file berupa file cache dan sebagainya yang cukup berukuran besar saat dijalankan.
      kemudian jika, masih tidak ada perubahan, infokan kami lagi 🙂

  3. gan mau tanya ,, kenapa gak bisa ya di play pomon go nya, setiap klik pokemon go gambar blur hitam. cuma ada musik nya doang. gw pake windows 7. processor: Intel(R) core (TM) i3 CPU 550@ 3.20GHz . RAM .2.00 GB (1.87 GB usable) 64-bit.. kurang lebih gitu lah spcek PC saya.. nox bisa di instal dan di akses. tp pas mau coba pokemon go, selalu stuck.. cuma musik doang.. gimana cara nya .. T_T

    1. Stuck terjadi setelah atau sebelum load screen Niantic “The Pokemon Company” gan?
      – Kemungkinan driver Graphic cardnya tidak kompatibel gan. coba periksa drivernya, apakah sudah versi paling terbaru atau belum?, jika belum’ coba upgrade.
      – Coba update nox ke versi 3.7.1 terbaru
      – Jika masih stuck, apabila pcnya agan memungkinkan untuk customize. coba buka settings -> advanced -> perfomance, atur ke low saja atau sesuaikan.

    1. Versi terbaru dari nox player sudah tidak termasuk aplikasi pokemon gonya, jadi harus instalasi manual.
      Download gamenya lewat google play store atau via manual dengan mendownload terlebih dahulu file apk pokemon go di Apkpure.com atau Apk4fun.com

      Kemudian untuk melakukan instalasi dari file yang telah didownload tadi, bisa dengan memindahkan file apknya ke folder NOX App Player atau langsung saja klik file apknya dari folder windows komputer agan untuk installasi secara otomatis, karena file dengan ekstensi .apk secara langsung sudah terintegrasi dengan nox player yang telah diinstall, kecuali agan menggunakan software apk reader lainnya.

      Tapi, jika agan merasa sulit, bisa dengan :
      buka nox playernya, kemudian klik ikon komputer di bar sebelah kanan nox playernya, kemudian klik Import File -> Open Local Shared Folder

      1. mohon pencerahan min sudah berhasil di instal tp pas di buka hanya sampai loading screen niantic.. di tunggu sampe lama jg ga ada kemajuan, thanks

        1. Kemungkinan graphicnya tidak kompatibel atau tidak kuat gan. Silahkan sesuaikan di system setting nox playernya (ikon gerigi di navigasi atas nox player) -> Advanced -> sesuaikan “startup setting” dengan resolusi monitor agan (sya rekomendasi pake 1280×720 atau lebih rendah juga boleh).
          Setelah itu “Graphics rendering mode” pakai Speed(DirectX) saja -> Kemudian save changes (restart nox playernya).

          Kalau masih stuck coba beritahu lagi gan 🙂

Komentar ditutup.